Memang di dalam semua pekerjaan tidak ada yang mudah. Dan di semua tempat kerja kalian pasti akan ketemu dengan berbagai orang dengan berbagai sifatnya. Dari yang menyenangkan smapai yang paling menyebalkan pasti ada. Dari yang berteman tulus, sampai ada yang berusaha menjatuhkan rekan kerjanya untuk mendapatkan perhatian lebih dari atasan. Dan ini akan terus kita temukan di berbagai lingkungan kerja. Jadi misalnya pun kita tidak tahan dengan tempat kerja kita sekarang karena ada beberapa orang yang menyebalkan, belum tentu saat kita pindah tempat kerja, kita tidak akan bertemu dengan oran seperti itu.
Kalian Akan Terus Bertemu Dengan Orang-Orang Menyebalkan Di Setiap Lingkungan Kerja
Memang selalu akan ada plus minus dalam lingkungan kerja. Bisa saja anda mendapatkan tempat kerja yang lingkungan tempat kerjanya menyenangkan. Rekan kerja yang baik dan solid, tapi memiliki atasan yang tegas dan temprament. Ada juga tempat kerja dengan rekan kerja yang menyebalkan yang banyak dengan kemunafikan, dan saling menjatuhkan, tapi atasan kalian yang sangat super baik dan perhatian layaknya orang tua. Jadi kalian tidak akan pernah bertemu dengan tempat kerja yang semua perfect.
Jadi mau setidak betah apa pun anda dengan tempat kerja anda, percayalah, jika kalian mengambil keputusan untuk resign karena tidak tahan dengan lingkungan kerjanya. Belum tentu anda akan mendapatkan tempat kerja yang lebih baik nextnya. Bisa jadi akan lebih buruk. Jadi jika alasannya hanya karena rekan kerja atau atasannya. Atau karena orang-orang nya, sebaiknya tahn-tahan aja. Karena kalau masalah orang, itu dimanapun kalian tidak bisa menghindari dari orang-orang yang rese.
Apalagi tempat kerja itu bersifat terbuka. Jadi orang dari pelosok manapun bisa saja masuk. Jadi jika alasan karena orang, bersabarlah. Kecuali kalian ingin pindah karena kalian merasa tidak berkembang di tempat kerja, dan ingin mencari pekerjaan baru yang dimana bisa mengasah skill anda. Atau karena masalah gaji yang sudah tidak sesuai dengan job desk anda. Itu baru silahkan untuk kalian resign dan cari yang baru.